22 Januari 2022 Oleh Jlcmobil
Penjualan mobil Wuling secara wholesales
dilaporkan meningkat sepanjang 2021 kemarin. Tak tanggung-tanggung, peningkatan
itu mencapai 288,5 persen dibandingkan dengan tahun sebelumnya.
Jika dihitung secara total, Wuling mampu
mengirimkan produknya ke dealer sebanyak 25.546 unit pada tahun lalu. Sedangkan
untuk penjualan mobil ritelnya, Wuling juga mengalami peningkatan sebesar 151,2
persen menjadi 23.920 unit.
Menurut laporan Gabungan Industri Kendaraan
Bermotor Indonesia (Gaikindo), Wuling Confero menjadi tulang punggung penjualan
mobil secara wholesales. Diketahui model ini telah dikirim ke sejumlah dealer
sebanyak 10.448 unit.
Mobil terlaris kedua adalah Wuling Almaz,
yang mampu menyumbang 37,9 persen dari penjualan secara keseluruhan. Dilaporkan
bahwa Wuling Almaz mampu mencatatkan penjualan wholesales sebanyak 9.694 unit.
Sekedar informasi tambahan, Wuling Confero
sendiri dijual dengan harga sebesar Rp 165,8 juta sampai Rp 197,8 juta. Ini
merupakan model mobil yang paling murah di pasar otomotif Tanah Air kelas LMPV.
Wuling Almaz dilaporkan memiliki harga yang
lebih mahal ketimbang Confero. SUV dengan mesin berkapasitas 1.500 cc ini
diketahui memiliki banderol sebesar Rp 289,8 juta sampai dengan Rp 370,8 juta.